Skip to main content

Posts

Asuransi Bebas Handal, Cocok untuk Freelancer

Nikmat sehat baru terasa jika badan sudah sakit. Sebegitu pentingnya sehat sampai banyak sekali orang sampai badan usaha baik milik pemerintah atau pun swasta kampanyekan itu. Kenapa rasanya iklan kesehatan selalu ada saja setiap menit, setiap hari, bahkan dalam lingkungan kecil pun selalu terselip pesan, “Jaga kesehatan ya.”   Dari kesekian banyak nasihat itu, ternyata hanya sekadar lewat saja. Tak pernah benar-benar berarti. Baru begitu sakit, kita mulai berjanji akan jaga kesehatan, jaga pola makan, sering olahraga, tidak stres, dan melakukan hal-hal baik lainnya. Faktanya saat sehat, janji-janji itu hanya ditepati di awal-awal pascasembuh. Sisanya, tetap pada perilaku semula. Asuransikan dirimu Untuk antisipasi sakit yang tiba-tiba mengharuskan ke rumah sakit, beberapa orang memutuskan untuk mendaftarkan diri di asuransi. Banyak sekali perusahaan asuransi di Indonesia bertebaran. Tinggal pilih, mana yang sesuai, tapi rata-rata pembayaran per bulannya cukup...

Asian Games 2018, Cara Indonesia Tunjukkan Jati Diri

Asian Games pertama diadakan di Delhi, India, tahun 1951. Perhelatan olahraga megah itu diikuti oleh 11 Komite olimipade Nasional (NOC) termasuk Indonesia. Tahun ini giliran Indonesia menjadi tuan rumah pesta akbar itu. Bukan pertama kali ini Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games. Tahun 1962 Indonesia pernah juga ditunjuk menjadi tuan rumah yang langsung dibuka oleh Presiden Soekarno di Stadion Gelora Bung Karno. Tahun 1962 ada yang sudah lahirkah? Ah pasti kamu belum lahir. Hahaha. Tahun itu ada 1.460 atlet yang berpartisipasi, mewakili 17 NOC Asia. Asian Games terkenal sebagai multievent sebab memang berlangsung banyak event olahraga dalam kurun waktu tertentu. Tahun 1962 tentu menjadi pengalaman berharga bagi Indonesia, apalagi putra-putra bangsa selalu berpartisipasi mengharumkan nama bangsa untuk setiap event Asian Games. Kira-kira kamu tahu, tahun 2014 tuan rumah Asian Games di mana? Benar sekali (padahal tidak ada yang menjawab), Korea Selatan. Sebuah kehorma...

Samsung Gear S3, Arloji Pintar untuk Manusia Masa Kini

Barang elektronik tak henti-hentinya melakukan inovasi. Ada penambahan fitur baru, desain baru, dan produk baru. Kita tinggal pilih mana yang paling sesuai dengan kebutuhan. Tak bisa dipungkiri kebutuhan manusia saat ini makin beragam. Mulai dari pakaian yang bisa jadi model, bahan, dan pilihan warna bervariasi sampai ke makanan. Beberapa waktu lalu dunia sempat heboh dengan kehadiran es kepal Milo. Banyak orang berbondong-bondong membeli atau bahkan ada yang menjadi penjual es kepal Milo dadakan di tepi jalan. Kemudian muncul lagi jenis masakan baru, yang pada dasarnya hanyalah produk lama yang dimodivikasi. Di dunia elektronik, inovasi produk banyak dijumpai untuk meningkatkan penjualan. Tanpa inovasi, dunia seolah statis, tidak bergerak, dan manusia akan bosan. Dinding kamar saja bisa berganti setiap tahun warnanya, kan? Arloji pintar Beberapa waktu lalu saya diundang ke Blogger Gathering di Samsung Store by PT. Nusa Abadi Sukses Artha (NASA) , Mall Kelapa Gading....

Art Jakarta 2018, Pusat Seni Terkemuka di Asia

Lukisan abstrak kerapkali secara terburu-buru dianggap tak punya hubungan dengan dunia keseharian, karena seolah tidak menghadirkan rupa atau objek yang kita lihat sehari-hari dalam taraf apapun. Rupa pada lukisan abstrak non-figuratif, yang total mengutamakan esensi bentuk, sering dianggap sebagai substansi asing. (Chabib Duta Hapsoro)   Salah satu karya di Art Jakarta 2018 (Captured by Frieda) Saya adalah salah satu orang yang senang sekali dengan karya seni. Sebab saya juga seorang pelakunya. Surealisme adalah aliran yang saya anut dalam menggambar. Saya tidak berani menyebut diri sendiri sebagai pelukis atau ilustrator, meski dalam kondisi tertentu saya terpaksa menyebut begitu. Karya saya tak banyak, beberapa karya dengan bangga dipakai sebagai sampul buku kumpulan puisi dan cerpen. Diundang dalam pembukaan Art Jakarta 2018, yang menempatkan Jakarta sebagai salah satu pusat seni terkemuka di Asia, adalah sebuah kehormatan buat saya. Bertempat di Ballroom The R...

Meberian, Aplikasi Restoran Digital Masa Kini

Beberapa orang cenderung akan memilih restoran yang ramai ketimbang yang sepi, tidak peduli harganya. Sebab dalam pikiran mereka, restoran yang rame pasti enak. Tidak semua orang memang suka makan di tempat ramai, tapi restoran atau kafe yang ramai cenderung lebih diminati. Bisa jadi karena makanan dan minumannya enak, pelayanannya nyaman, lokasinya strategis, tempatnya instagramable , atau kombinasi dari poin-poin sebelumnya. Tak sekali dua kali juga pasti kamu mengunjungi restoran atau kafe yang ramai tapi rela antri demi makan siang atau malas beranjak ke tempat lain, sebab restoran lain belum tentu enak atau belum tentu asyik tempat duduknya. Iya kan? Paling apes kalau sudah antri panjang pada waktu-waktu tertentu. Saya jamin setelah itu kaki dan leher akan pegal-pegal, kaki lelah berdiri sementara leher capai karena keseringan nunduk bermain smartphone . Belum lagi waktu banyak terbuang saat antri. Seharusnya bisa sambil mengerjakan sesuatu atau mengobrol dengan teman, m...

Koleksi Emas Kini Lebih Terjangkau

Mon andhi’ pesseh, kabelli emmas-emmasan bei! Begitulah yang sering diucapkan ibu saya saat menyarankan sesuatu kepada orang lain untuk menabung. Eh, sebentar, kamu mengertikah artinya? Haha... Kalau diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, “Mending kalau punya uang, dibelikan emas saja”. Ibu memang suka sekali membeli perhiasan emas jika tiba-tiba punya uang banyak. Entah itu kalung, cincing, atau pun gelang. Pada saat-saat tertentu, beliau mengenakan semua perhiasan tersebut, tapi disimpan kembali saat tidak ada acara. Saat dibutuhkan, perhiasan-perhiasan itu dijual. Kalau beruntung, harga jual lebih mahal dibandingkan harga beli. Saya ingat, waktu saya hendak menempuh pendidikan di universitas, ibu menjual perhiasannya untuk membiayainya. Emas buat ibu adalah benda berharga, lebih berharga dibandingkan uang. Kalau uang disimpan bisa habis sewaktu-waktu tapi tidak dengan emas. Ibu bisa tahan untuk tidak menjualnya, sebab prosesnya lebih rumit. Kalau punya uang, bisa sa...

Susu Kental Manis Isinya 50% Gula. Bijaklah dalam Mengonsumsinya!

Kementerian Kesehatan telah melakukan berbagai upaya salah satunya adalah sosialisasi terkait konsumsi gula, garam dan lemak (GGL). Berkaitan dengan susu kental manis ( SKM ) , produk itu bukan diperuntukan untuk bayi dan anak-anak karena kandungan gulanya tinggi. “SKM ini hampir 50% isinya gula sehingga tidak bisa disamakan dengan susu berprotein tinggi,” ujar Eni Gustina, MPH. Direktur Kesehatan Keluarga Kementerian Kesehatan RI Gula adalah sumber energi untuk tubuh (kredit:  istock.com/YelenaYemchuk ) Gula adalah sumber karbohidrat sederhana yang diperlukan tubuh sebagai sumber energi dengan peningkatan kadar glukosa darah. Biasaya saya menggunakan gula untuk makanan dan minuman agar terasa manis. Gula digolongkan dalam dua kategori, yaitu gula sederhana dan gula kompleks. Gula sederhana hanya mengandung karbohidrat sedangkan gula kompleks mengandung zat gizi selain karbohidrat, yaitu serat, vitamin, dan mineral. Bahan makanan yang mengandung gula kompleks bisa dit...

Deteksi Dini Hepatitis Lebih Baik

Tanpa hati, manusia tidak bisa bertahan hidup. Hati memang salah satu organ penting yang harus tetap berfungsi baik di tubuh, sama seperti jantung, dan paru-paru. Organ terbesar di dalam tubuh manusia itu hati, terletak di bagian perut sebelah kanan atas. Beratnya sekitar tiga kilogram, warnanya merah kecokelatan dan teksturnya kenyal. Hati dilindungi oleh tulang rusuk dan memiliki dua bagian ebsar yang disebut lobus kanan dan lobus kiri. Pada bagian bawah terdapat kantong empedu. Cairan di dalam kantong empedu dihasilkan dari hati. Hati dilindungi oleh tulang rusuk (kredit: thoughtco.com) Hati (liver) berfungsi untuk memilah, memroses, menyimpan, dan detoksifikasi zat makanan sebelum zat-zat di dalam darah disalurkan ke seluruh tubuh. Ibaratnya hati adalah Quality Control di dalam tubuh kita. Setiap apapun yang kita makan, akanselalu melewati hati untuk diverivikasi terlebih dahulu, apakah lolos atau tidak. Sementara itu empedu membantu pecah lemak dan menyiapkannya ...

Gunpla Expo Indonesia 2018 Ramaikan Jakarta

Merakit sesuatu menjadi sebuah bentuk buat sebagian orang adalah kebahagiaan tersendiri, apalagi bagi penggemar gundam yang merakit robot berbagai ukuran sebagai salah satu hobinya. Gundam memang bukanlah mainan baru. Banyak penggemar gundam rela membeli online atau offline meski harganya mahal. Harganya beragam, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan. Bahkan mungkin yang berukuran besar bisa dijual hingga puluhan juta. Untuk itu, Gunpla ( Gundam Plastic Model Expotition ) Expo Indonesia kembali digelar di Mall of Indonesia (MOI), Jakarta. Ada banyak ragam ukuran dan jenis gundam dipamerkan dan dijual. Tidak hanya itu, Gunpla Expo itu juga diramaikan oleh cosplay, caravan session, GBD Haropla Competition, dan Lucky Wheel . Acara itu dipelopori oleh Multi Toys and Games bekerjasama dengan Tokopedia dan Mall of Indonesia hingga 5 Agustus 2018. Kegiatan itu sudah berlangsungs ejak tanggal 20 Juli 2018 kemarin. Kebetulan saya cukup takjub melihat robot-robot kecil hasil raki...

MAGI Beri Perlindungan Berupa Asuransi kepada Penonton Asian Games 2018

Kemeriahan Asian Games 2018 sudah di ujung mata. Atlet-atlet perwakilan di seluruh negara terdaftar pastinya juga tak sabar untuk berjuang harumkan negaranya, termasuk Indonesia. Indonesia sebagai tuan rumah pun sudah siapkan banyak hal untuk menyambut mereka. Hampir semua fasilitas untuk atlet-atlet dibenahi dan diperbaiki. Beberapa hal juga ditambah agar membuat event besar itu berjalan dengan baik. Positifnya, Asian Games 2018 membuat Jakarta dan Palembang berbenah, tentu yang akan kita rasakan meski event itu sudah berakhir. Kapan sih Asian Games dimulai? Asian Games 2018 akan berlangsung pada 18 Agustus sampai 2 September 2018. Lalu, bagaimana kalau yang ingin menonton langsung pertandingannya? Tenang, PT Pison Tickettech (kiosTix), penyedia tiket resmi Asian Games 2018, akan siapkan booth penjualan tiket di beberapa mall yang akan memudahkan kamu untuk membeli tiket langsung. Mendapat perlindungan asuransi dari MAGI Beruntungnya lagi, kiosTix secara resmi m...