Skip to main content

Posts

Showing posts with the label film

Dear Nathan Hello Salma, Kisah Cinta Anak SMA

Sebuah kisah percintaan anak SMA dari Rapi Films kembali hadir. Kebetulan ini adalah sekuel dari Dear Nathan yang pernah sukses tahun 2017 meraih 700.000 penonton. Film sederhana ala anak SMA sebenarnya banyak beredar di bioskop Indonesia. Saya tidak mengikuti semua film-film itu memang, tapi hanya saja beberapa mendapat respon positif. Dear Nathan, Hello Salma adalah kisah sederhana dari anak-anak SMA yang menurut saya pas dinikmati oleh mereka yang seusia remaja. Saya lupa bagaimana rasanya menjadi anak SMA sih. Haha. Mungkin karena sudah dewasa ya (tidak mau dibilang tua), jadi untuk cerita seperti itu sepertinya sudah berulang-kali saya lihat baik di sinetron atau pun film-film lama. Disutradarai oleh Indra Gunawan, sekuel ini memang ditunggu-tunggu oleh kalangan remaja. Wajar memang karena pemerannya pun tampan dan cantik. Remaja pasti suka. Di dalam cerita itu ada dua pemain baru, Devano Danendra dan Susan Sameh. Kebetulan saya tidak menonton film pertama dari

Review Film Venom

Kalau kamu diciptakan jadi inang makhluk lain, parasit apa yang akan kamu pilih? Kalau saya akan menjawab, “Venom.” Haha... Mungkin sudah takdir ya saya menonton Venom, karena sebelumnya sudah berniat untuk menonton Venom tapi ternyata belum tayang. Akhirnya saya menonton yang lain, yaitu Johnny English Strikes Again. Saya tidak akan bercerita tentang Mr Bean kali ini, tapi mau cerita monster, alien lebih tepatnya. Beberapa kali nonton film, trailer Venom selalu muncul di awal film tayang, juga muncul di beberapa media sosial. Tampaknya menarik dan saya harus akui filmnya sangat layak ditonton. Awal cerita dikisahkan Eddie, seorang wartawan berpacaran dengan Anne. Ya layaknya drama-drama percitaan lain, tiga puluh menit awal memang bisa dibilang, “Ah, drama biasa.” Saya sepakat dan beberapa orang lain akan mengatakan hal sama. Drama di awal seolah berjalan lambat dan baik-baik saja sampai akhirnya Eddie dipecat karena melakukan wawancara dengan Carlton Drake, pen

Film Siap Gan! Bangkitkan Nasionalisme

Waktu sekolah kalau setiap senin pagi upacara, saya dan teman-teman selalu berusaha cari alasan untuk tidak ikut dalam barisan. Saat dewasa pemikiran itu berubah, justru kegiatan upacara selalu jadi momen berharga. Setiap daerah punya cara tersendiri untuk memulai suatu acara. Kalau di Situbondo biasanya selalu diawali dengan salawat nariyah. Untuk acara resmi, rata-rata yang saya temui sih di kota besar, biasanya selalu diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama. Saya selalu antusias dan merinding. Kadang juga terharu ingin meneteskan air mata. Entahlah, energi itu begitu kuat sampai-sampai saya sadar bahwa belum melakukan apapun untuk membanggakan negeri ini. Lalu saya berpikir kembali bahwa tidak mungkin saya sendiri. Pasti ada orang lain yang seperti saya, mencintai negeri ini seperti adanya sekarang, tapi ada yang berlebihan menilai kekurangan pemerintah, ada yang mendukung kerja pemerintah, dan ada yang seolah apatis. Kecintaan pada negara kan tidak se

Petualangan Menangkap Petir, Bukan Sekadar Film Anak

 Tidak perlu kesulitan memutuskan, begitu melihat trailer film Petualangan Menangkap Petir, dalam hati langsung berkata, “Saya harus nonton.” Betapa beruntungnya saya mendapat undangan Press Screening, Gala Premiere, dan nonton bareng film Petualangan Menangkap Petir. Bukan sebuah kebetulan sih sebenarnya, karena memang sudah beberapa kali diundang untuk datang dan menghadiri acara seperti itu. Namun, yang selalu saya kagumi adalah saya dan beberapa teman lain mendapatkan kesempatan perdana menikmati film sebelum tayang di bioskop. Petualangan Menangkap Petir adalah film bergenre anak-anak, hem, keluarga lebih tepatnya ya. Daftar film yang wajib ditonton anak-anak kian bertambah, setelah Kulari Ke Pantai dan Koki-Koki Cilik. Ketiga film itu tidak mengecewakan, tentu dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing, tapi kalau mau ambil energi positifnya, ketiga film ini sangat layak ditonton semua usia dan bagus untuk menyadarkan diri sendiri tentang betapa pentingn