Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2017

Mau Kenal Lebih Dekat Sama Suku Sasak? Ke Dusun Sade Saja

Setiap daerah pasti punya destinasi wisata dan tradisi sendiri, termasuk keberadaan sukunya. Jauh sebelum  orang-orang dan turis asing mendatangi Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat,  ada sekolompok manusia yang sudah mendiami pulau ini sejak berabad-abad yang lalu. Mereka adalah suku Sasak. Pulau Lombok memang sudah menjadi salah satu destinasi wisata unggulan selain Bali.     Suku Sasak (kredit: IG antoxerror)     Meski sudah  berabad-abad lamanya, suku Sasak tetap eksis sambil menjaga kearifan lokal. Sampai pada era modern seperti sekarang, masyarakat Sasak masih setia dengan tradisi yang diwariskan leluhurnya. Di antara kebudayaan yang dianut suku Sasak, hanya aliran Islam Watti Telu (kepercayaan yang diadaptasi dari ajaran Islam, Hindu, Animisme, dan Antrofomorfimisme) saja yang sudah sulit ditemukan. Kenapa? Karena tergerus oleh Islam yang sesuai ajaran Rasulullah. Untuk melihat langsung bagaimana cara suku Sasak menjalani hidup, kamu bisa mengunjungi Dusun Sade, Desa Rem

Berat Badan dan Panjang Bayi Ideal dari 1 Sampai 6 Bulan

Orangtua perlu memantau perkembangan tumbuh kembang anak (kredit: instagram @nastusha.olivia.alinskie) Bagi Anda para orangtua pastinya akan selalu memantau perkembangan tumbuh kembang buah hati Anda setiap bulannya. Dengan begitu Anda sebagai orang tua bisa mengetahui perkembangan gerakan motorik, sensorik, panjang badan, dan juga berat badan bayi. Tumbuh kembang bayi mengalami perkembangan yang sangat cepat setiap bulannya, berat badan dan panjangnya akan naik, Anda bisa mengetahui setiap bulannya apakah bayi Anda memiliki berat badan bayi ideal atau tidak. Berikut ini merupakan tumbuh kembang bayi dari segi berat badan bayi ideal dan juga panjang badan pada setiap bulannya: 1.     Tumbuh kembang bayi usia 1 bulan Berat bayi pada usia 1 bulan bagi bayi laki-laki bisa mencapai 5,7 kg dengan panjang badan kira-kira 56,8 cm. Sedangkan untuk bayi perempuan, maka berat badannya bisa naik menjadi 5,5 kg dan panjang badannya kira-kira 57,6 cm. 2.     Tumbuh kembang bayi usia 2 bul

Bukit Pecaron, Wisata Religi yang Wajib Dikunjungi

Situbondo memiliki banyak pesantren yang tersebar dari ujung barat sampai ujung timur. Pernah mengunjungi pesantren atau melihat segerombolan anak pondok (biasanya anak pondok pesantren disebut anak pondok)? Eniwei , anak pondok sangat khas cara berpakaian dan bertuturnya. Saya adalah orang yang senang berteman dengan anak pondok. Selain karena ramah dan hangat, mereka biasanya tak bermewah-mewah dalam berpakaian. Saya pun jadi nyaman karena tak harus bergaya berlebihan. Biasanya ada banyak orang datang ke pondok pesantren, bertemu kyai, melakukan doa bersama. Bukit syariah Bicara soal pesantren yang tak jauh dari keagamaan, ada salah satu dari beberapa destinasi wisata religi di Situbondo yang biasa didatangi orang dari luar kota, yaitu Bukit Pecaron. Apasih itu Bukit Pecaron? Saya sebut bukit syariah boleh ya. Bukit Pecaron adalah nama bukit kecil yang terletak di tepian pantai di Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo. Sejak kecil saya cuma bisa mel

Ingin Wisata Kuliner di Medan, Lihat Referensi Ini

Melakukan perjalanan wisata ke suatu daerah tidak lengkap jika tidak diiringi dengan melakukan aktivitas berburu kuliner. Apalagi daerah tersebut sangat terkenal dengan aneka wisata kulinernya yang menggugah rasa. Kota Medan adalah salah satu tempat di mana kamu bisa menemukan berbagai keunikan rasa. Berbagai panganan dan minuman unik khas kota ini, mampu membuat kamu tidak ingin segera meninggalkan kota temuan Guru Patimpus Sembiring itu begitu cepat. Kamu bisa menemukan beragam kuliner di setiap sudut kota ini. Tak hanya satu atau dua jenis, kamu tentu akan menemukan banyak sekali makanan enak di kota ini. Perpaduan budaya dan adat istiadat masyarakat kota Medan mampu menghadirkan berbagai kuliner nusantara yang sangat sayang untuk kamu lewatkan. Nah, jika ingin merasakan kuliner khas kota Medan maka segeralah datang ke kota ini. Kamu bisa menggunakan jasa pesawat terbang dari luar provinsi Sumatera Utara untuk mencapai kota ini. Namun, jika kamu masih berada di Provins

Benarkah Jadi Blogger Itu Mudah?

Beberapa pertanyaan suka sekali  mampir di Mesenger atau DM via Instagram, "Bagaimana caranya jadi blogger?" atau "Ajarin jadi blogger dong?" Sampai di situ saya bingung mau menjawab apa. Awal-awal saya jelaskan "Bikinlah blog di wordpress atau blogspot lalu... lalu... lalu..." Sudah menjelaskan panjang lebar, balasannya singkat. Itu pun dibalas dengan pertanyaan lain. Karena ingin berbagi ilmu, saya masih optimis sehingga menjelaskan panjang lebar dan hasilnya, penjelasan saya cuma dibaca. Sedih. Iya sedih. Seolah pesan saya tak tersampaikan. Pernah mengalami? Kalau saya sering bukan hanya pertanyaan seperti yang diajukan di atas, tapi pertanyaan lain. Sebenarnya saya juga tidak mengemis terimakasih sih. Harapan seseorang yang memberi penjelasan, nasehat, ilmu, atau mata kuliah, itu bukan ucapan terimakasih sih , tapi lebih kepada keberhasilan atas apa yang pernah mereka tanyakan. Kalau diterapkan lalu sukses, saya tidak perlu mengemis terim