Skip to main content

Posts

Showing posts with the label kesehatan

Sun Life Indonesia Donasikan 850juta ke RSCM untuk Penanggulangan Diabetes

Isu kesehatan soal cegah diabetes bergaung di mana-mana, makin kenceng gaungnya sekarang karena orang-orang masih belum bisa melakukan pola hidup sehat secara penuh, termasuk aku. Harus kuakui. Kadang sudah punya niat dan benar dilakukan selama beberapa waktu, tapi tergoda juga dengan doyan rebahan sepanjang watu, makan-makanan kurang bergizi, kadang malah dalam satu minggu gak makan buah sama sekali, dan lain-lain. Semua orang ingin hidup sehat, tapi ya lagi-lagi jadi manusia gak gampang. Banyak godaan. Makanya juga orang-orang yang konsisten menjaga kesehatan berlomba-lomba mengajak yang lain untuk melakukan itu juga. Termasuk perusahaan-perusahaan juga melakukan gerakan itu, salah satunya Sun Life Indonesia lewat Resolution Run Indonesia yang diadakan di ICE BSD, 12 Januari 2020. Resolution Run Indonesia ga cuma event lari Melalui event lari itu, Sun Life Indonesia mengumpulkan dana dari kegiatan Sun Life Virtual Charity Run’ yang sebelumnya digelar pada November hingga

Tips Menikmati Hidup Meski Musim Hujan

Musim hujan membuat bakteri gampang sekali berkembang biak, baik yang gak bahaya atau pun yang bahaya. Kondisi basah dan lembab jadi sarang buat mereka. Ya mau ga mau aku dan kamu kudu ekstra banget menjaga kesehatan. Kalau tidak, gak bisa menikmati hidup. Sebagai orang yang kehidupannya gak sehat-sehat banget. Aslinya sih pengen rajin olahraga, tapi bila ditanya, “Olahraga gak?” Pasti kujawab iya. Meski sekali seminggu atau sekali dalam dua minggu masih okelah ya daripada gak sama sekali. Terus sekarang memang udah lebih sering memilih naik transportasi umum, yang tentunya aku harus jalan sekitar 10 menit buat sampai ke Stasiun MRT atau Halte TransJakarta. Kalau urusan makan, nah ini dia, akhir-akhir ini makan sudah mulai seenaknya. Padahal biasanya emang ngejaga, ya cari makanan yang harus ada sayurnyalah. Alhamdulillah masih rutin konsumsi buah sih.eh kenapa malah curhat. Padahal mau kasih tahu cara mencegah sakit dan menikmati hidup meski musim hujan. Selalu sedia

Sehat Fisik, Sehat Finansial Sambil Berdonasi dengan Ikut Lomba Lari

World health Organization (WHO) memperkiraan tahun 2030 akan ada 336juta jiwa menderita diabetes di indonesia adalah yang tipe 2. Itu baru angka penderita diabetes, belum angka prediabetes. Nah, angka prediabetes bisa enam kali lipat lebih banyak dibandingkan yang menderita diabetes. Angka prevalensi diabetes cukup signifikan dan tahun 2015 naik 8,2%. Gula punya manfaat hebat buat tubuh Sebenarnya gula punya manfaat luar biasa buat tubuh. Gula bisa didapatkan dari dua jenis, gula dari karbohidrat yang kita makan dan pemanis yang udah kita tahu. Gula dari karbohidrat ada banyak sumbernya, misalnya nasi, gandum, singkong, roti, buah-buahan, dan sayur. Makanya kalau kita makan nasi, lama-lama akan terasa manis. Gak bisa dipungkiri, gula berguna sebagai sumber energi. Kebayang kalo tubuh ga kemasukan gula sama sekali, kita akan lemes dan gak mungkin bisa beraktivitas. Intinya gula bakalan dirombak jadi glukosa terus dialirin ke dalam pembuluh darah menuju sel-sel di berbag

Penyandang Disabilitas Harus Mendapat Hak yang Sama

Ada 3,3% orang disabilitas pada rentang usia 5-17 tahun, sementara itu untuk yang berusia 18-59 tahun mencapai 22% (Riskesdas, 2018). Menurut UU Disabilitas No.8 Tahun 2016 Pasal 53 tentang Kewajiban pemerintah dan perusahaan swasta untuk mempekerjakan paling sedikit minimal 1% sampai 2% tenaga kerja disabilitas dari jumlah seluruh pegawai. Artinya baik pemerintah atau pun perusahaan punya tanggung jawab bersama untuk memberi kesempatan mereka berkarya sesuai passion mereka. Hak setiap manusia sama Sampai detik ini masih banyak orang meremehkan penyandang disabilitas, menganggap mereka tidak bisa bekerja, setara dengan kita yang merasa normal, tapi gak sedikit juga yang udah terbuka, memberi kesempatan yang sama. Yang paling keliatan sih perusahaan yang bergerak di bidang kesenian ya, baik itu seni tari, seni tarik suara, seni lukis, seni peran, dan lain-lain. Sisanya, masih meraba-raba. Baca juga : Indonesia peringkat ke-5 jumlah bayi prematur terbanyak di dunia Ad

Flu Saat Traveling, Gimana Dong?

Membayangkan traveling ke Situbondo dari Jakarta saja sudah membuat kepalaku pusing, seperti mabuk perjalanan. Tiket kereta api ekonomi paling murah menuju Malang sudah di tangan, akhirnya tanggal 28 Oktober 2019 siang hari berangkat juga dari Pasar Senen. Suplemen juga sudah di tangan, khawatir soalnya selama di Situbondo badan drop. Berdasarkan data World Health Organization, ada satu miliar kasus flu di seluruh dunia dan flu saat traveling itu gak lucu banget. Traveling ke Situbondo menghabiskan 20,5 jam di perjalanan. Capek banget! Dua tahun ini aku pulang bulan Oktober, anggap aja sebagai travelin ke Situbondo. Entah kenapa gak pernah diizinkan pulang pada bulan lain. Pulang tahun ini sengaja gak bilang-bilang juga, buat kejutan karena berkali-kali Bapak dan Ibu gelisah karena kangen. Ya sama. Milih kereta api ekonomi paling murah juga karena ingin berhemat (lagi miskin cuy). Harga tiket pesawat sama sekali ga bersahabat buat kantongku. Bingung mau pesan tiket ker